Gejala kanker serviks. Salah satu hal yang menyebabkan kanker serviks menjadi berbahaya adalah gejalanya yang tak jelas sehingga terlambat untuk dirawat dan diobati. Untuk itu sebaiknya wanita selalu mewaspadai gejala kanker serviks yang tersembunyi.
1. Pendarahan yang tak normal.
Setiap wanita yang memiliki kanker serviks sering mengalami pendarahan yang tak normal pada Miss V. Pendarahan ini bisa bervariasi dari parah hingga biasa dalam sebulan.
2. Keputihan.
Salah satu tanda kanker serviks adalah peningkatan keputihan yang tak wajar. Meski begitu ini seringkali berbeda-beda pada wanita satu dan lainnya. Biasanya keputihan berbau tak sedap, kental dan mengandung jamur.
3. Nyeri saat buang air kecil.
Rasa sakit saat buang air kecil bisa menjadi salah satu gejala kanker serviks tahap sedang. Gejala ini biasanya terasa ketika kanker sudah menjalar dari serviks ke saluran kemih.
4. Sakit pada bagian pelvis.
Anda kemungkinan tidak mengalami sakit pada bagian pelvis saat menstruasi. Sakit pada bagian pelvis bisa jadi gejala kanker serviks. Biasanya sakit akan bertahan sampai berjam-jam dan bisa terasa ringan sampai sakit yang tajam.
5. Pendarahan saat berhubungan intim.
Berhati-hatilah jika Anda mengalami pendarahan di sela-sela masa menstruasi, saat melakukan hubungan intim, atau ketika melakukan pemeriksaan pelvis. Hal ini bisa jadi kanker serviks.
6. Penurunan nafsu makan
Penurunan nafsu makan menyebakan imunitas menurun sehingga rawan terjadi stress, cemas berlebih, dan menggangu energi. Selain itu, ini merupakan tanda awal terjadinya gejala kanker serviks.
7. Bengkak pada kaki
Ketika anda mengalami kaki bengkak tanpa sebab , mungkin ini serangkaian tanda virus penyebab kanker serviks menyerang tubuh anda.
8. Cepat Lelah
Kelelahan yang menandakan anda terjangkit HPV adalah kelelahan tanpa sebab yang menyerang waktu bersantai anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar